Cara Flash Asus PadFone S PF500KL T00N Tanpa Pc

Cara Flash Asus Padfone S – Kamu ingin melakukan update operating system (OS) pada phablet Asus PadFone S PF500KL kesayangan Kamu? Jika Kamu sendiri masih bingung dan tidak mengetahui bagaimana harus memulainya, Pada artikel kali ini saya akan coba membantu kamu memandu dengan cara yang sangat mudah.

Seperti yang kita ketahui bahwa phablet Asus PadFone S PF500KL awalnya dijalankan pada sistem operasi Android dengan versi 4.4.2 Kitkat. Namun, kabar baiknya sekarang Anda sudah bisa untuk melakukan upgrade ke Android versi terbaru yakni Android v6.0 Marshmallow.

Ternyata, dengan melakukan update system operasi juga dapat mengatasi beberapa masalah pada padfone itu sendiri seperti halnya berikut :

  • Asus PadFone S mati total,
  • Asus PadFone S lupa pola,
  • Asus PadFone S bootloop,
  • Asus PadFone S lupa Pasword,
  • Asus PadFone S hang logo,
  • Asus PadFone S update gagal,
  • Asus PadFone S terkena virus,
  • Asus PadFone S telah berhenti,
  • Asus PadFone S system error,
  • Asus PadFone S Kurang sensitif,
  • Asus PadFone S restart sendiri ,
  • Asus PadFone S Sinyal hilang,
  • Asus PadFone S matot,
  • Asus PadFone S Lemot,
  • Asus PadFone S Masuk Virus Malware

Namun, sebelum saya mulai untuk proses update os nya, alangkah baiknya kamu siapkan terlebih dahulu bahan berikut ini :

  1. Kartu memori minimal 8 Gb untuk menyimpan file frimware Asus Padfone S nya
  2. Download Firmware Asus Padfone S PF500KL

Setelah bahan diatas sudah kamu kumpulkan, langsung saja kita mulai proses update-nya melalui recovery mode. Simak baik-baik ya teman agar tidak terjadi kesalahan sedikitpun!

Cara Flash Asus Padfone S PF500KL Via Recovery

  1. Silahkan untuk terlebih dahulu mengisi daya baterai phablet Anda minimal sekitar antara 60-80%
  2. Buat phablet Anda off atau dimatikan dahulu bila sekarang dalam keadaan menyala
  3. Formatlah memori microSD yang sudah Anda siapkan tadi pada komputer Anda
  4. Setelah itu, pindahkan file UL-ASUS_T00N-WW-13.6.5.35-user.zip kedalam memori microSD dan ingat bahwa file tersebut jangan Anda tempatkan didalam folder
  5. Ketika pemindahan file sudah Anda lakukan, sekarang pasanglah memori microSD tersebut pada perangkat phablet Anda
  6. Anda mulai dari phablet Anda off tadi untuk segera menghidupkanya dengan menekan tombol Vol (-) dan Power secara bersama
  7. Anda tekan dan tahan saja kedua tombol tersebut selama beberapa detik sampai layar menampilkan menu Boot Mode
  8. Berikutnya Anda bisa tekan tombol Vol (-) sebagai scrol naik atau turun dan arahkan pada menu Enter Recovery Mode
  9. Anda tekan tombol Power sebagai opsi memilih supaya phablet Anda akan berkedip lalu muncul logo Asus
  10. Tunggu beberapa detik maka Anda akan melihat menu Android system recovery tampil dilayar phablet Anda seperti berikutMemulai langkah Flash Asus PadFone S
  11. Secrol kebawah dengan menekan tombol Vol (-) kebagian menu Apply update from SDcard
  12. Setelah itu Anda tekan tombol Power sebagai opsi untuk konfirmasi
  13. Langkah selanjutnya Anda scrol dan cari file yang sudah Anda simpan dalam memori microSD dan biasanya akan terbaca nama filenya
  14. Kembali Anda tekan tombol Power dan proses installing firmware akan berlangsung selama beberapa menitNotifikasi Flash Asus PadFone S PF500KL Sukses
  15. Anda harus bersabar untuk menunggu hingga proses menunjukan notifikasi Install from SDcard complete
  16. Ketika itu selesai Anda pilihan Reboot system now
  17. Anda harus kembali menunggu sementara phablet Anda sedang proses restart dan memulai loading
  18. Selesai deh..

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *